Monday, October 11, 2010 1 comments

Mencegah Pembajakan di Dunia Pendidikan - Microsoft DreamSpark


Di kampus, khususnya mahasiswa Teknik Informatika, pasti menggunakan PC, yang harus diinstal sistem operasi.Sistem operasi apa biasanya? Windows. Ya, biasanya demikian. Aslikah? Hmm?

Masalah di Indonesia mungkin memiliki keterkaitan dengan masalah pencurian (baca: pembajakan) ini. Harga sistem operasi original sangatlah mahal. Rata-rata di atas angka 1 juta, untuk 1 lisensi. Jika di suatu kampus ada 100 komputer, berarti butuh dana 100 juta. Waw. Masalah pengadaan saja biasanya cukup sulit, lalu bagaimana dengan masalah yang 'mahal' seperti ini?

Tidak hanya itu. Microsoft Office, Visual Studio, SQL Server, dll. dll.. Rata-rata menggunakan perangkat lunak bajakan. Ini jelas masalah legalitas, dan mungkin harga diri. Walaupun, ada hal positifnya. Mencoba yang mahal dengan harga murah.

Situs Microsoft DreamSpark (http://www.dreamspark.com)
Mengatasi masalah ini, Microsoft membuat sebuah solusi. Microsoft DreamSpark, memungkinkan kalangan akademis untuk menikmati perangkat lunak mahal, secara legal, dalam lingkungan institusi pendidikan. Di dalamnya begitu banyak perangkat-perangkat lunak yang ditawarkan secara gratis, untuk dipelajari.

Ini bisa menjadi langkah pertama untuk memperbaiki citra bangsa, dan untuk melegalkan proses pembelajaran. Semoga ini bisa menjadi awal yang baik untuk perkembangan dunia TI Indonesia.
1 comments

Posting Pertama

Salam.

Ini adalah postingan pertama yang dibuat demi memenuhi syarat untuk mengikuti praktikum Pengantar Teknologi Informasi di Universitas Paramadina.

Untuk memulai, mungkin di posting pertama ini ada sedikit deskripsi tentang diri saya.

Nama lengkap saya adalah Mokhamad Syamsul Latif Imam Hidayat. Kini, kuliah di Program Studi Teknik Informatika Universitas Paramadina. Hobi saya untuk mengotak-atik komputer akhirnya "mendamparkan" saya di TI. Ya, alhamdulillah, saya tidak menyesal belajar di sini.

Blog ini mungkin akan dilanjutkan untuk mem-posting kegiatan perkuliahan saya. Sebenarnya, saya sudah memiliki blog pribadi yang direncanakan untuk jangka panjang. Blog ini mungkin hanya bertahan selama 3,5 tahun saya (amiin, karena eksisnya update di blog ini, adalah tanda bahwa saya belum selesai kuliah).

Akhir kata, semoga ini bisa menjadi awal yang bagus untuk melatih kemampuan blogging saya.

Selamat bereksplorasi.
 
;